Tangerang, 22 September 2025 — Universitas Multimedia Nusantara (UMN) akan menutup rangkaian Sustainability Week 2025 dengan lima sesi inspiratif dalam “Sustainability Talks: Growing Change, Grounding Hope”, mengangkat tema krusial peran perguruan tinggi, media, desain, teknologi, hingga ekonomi sirkular dalam mewujudkan keberlanjutan di Indonesia.

1. Series Talk 1 - Regenerating Value: Towards a Circular and Caring Economy
Sesi pertama sekaligus pembuka rangkaian acara Sustainability Talks menekankan kolaborasi antara dunia industri dan akademik dalam mendorong ekonomi sirkular. Melalui sinergi ini, UMN ingin menggalakkan upaya daur ulang, pemanfaatan ulang produk, dan model bisnis berkelanjutan yang memperpanjang siklus hidup barang dan layanan. 

2. Series Talk 2 - Technology with Purpose: Creating Solutions for People and Planet
Sesi kedua menyajikan diskusi mendalam tentang peran teknologi, mulai dari energi bersih, sistem digital, hingga sistem cerdas. Dalam mempercepat transformasi menuju masyarakat berkelanjutan. Teknologi dilihat sebagai alat strategis, bukan sekadar pelengkap. 

3. Series Talk 3 - Designing a Better Future: How Art and Culture Shape Change
Sesi ketiga memperlihatkan bagaimana prinsip desain berkelanjutan dapat membentuk masa depan yang lebih ramah lingkungan. Desain tidak hanya soal estetika, tetapi juga tentang fungsionalitas jangka panjang, efisiensi sumber daya, dan tanggung jawab sosial. 

4. Series Talk 4 - Frames of Change: Communicating Crisis, Building Hope
Dalam sesi keempat, para pembicara membahas strategi bagaimana media dan organisasi masyarakat dapat menyampaikan isu keberlanjutan secara efektif. Komunikasi yang tepat, narasi yang kontekstual, dan visual menarik dianggap sangat krusial untuk menjangkau publik luas dan mendorong aksi nyata. 

5. Keynote Speech: Reclaiming Sustainability Beyond 2030s Targets
Sesi terakhir ini yang juga menjadi sesi penutup menyoroti betapa pentingnya perguruan tinggi dalam menggerakkan agenda keberlanjutan nasional. UMN menekankan bahwa kampus bukan hanya pusat pendidikan, tetapi juga pusat inovasi dan kolaborasi dalam penelitian serta penerapan praktik keberlanjutan. 


Dengan mengangkat lima perspektif berbeda namun saling terkait, UMN menegaskan bahwa keberlanjutan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya perguruan tinggi, tetapi juga media, desainer, pelaku teknologi, industri, dan generasi muda. Melalui Sustainability Talks 2025, UMN berharap dapat menumbuhkan kesadaran sekaligus mendorong aksi nyata demi masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Date
  • Start Date29 September 2025
  • End Date30 September 2025
Location

Lecture Theatre, Universitas Multimedia Nusantara

Registration

🌱 Undangan Sustainability Talks 2025 🌱

Universitas Multimedia Nusantara (UMN) dengan hormat mengundang Bapak/Ibu serta rekan-rekan untuk hadir dalam Sustainability Talks yang merupakan bagian dari Sustainability Week UMN 2025, pada:

📅 29–30 September 2025
📍 Lecture Theatre, UMN – Tangerang

Mari bersama berdiskusi dan berkolaborasi untuk membangun masa depan yang lebih berkelanjutan. 

👉 Info & Registrasi: https://bit.ly/registrasisusweekUMN2025

#SustainabilityTalks2025 #UMNLanjutkanLangkah